Senin, 27 Januari 2014

tugas soal kimia


Soal tugas kimia
2. sebutkan fungsi omega 3 dan omega 9 dalam dunia kesehatan
3. jelaskan struktur primer,sekunder,tersier,kuartener pada struktur dasar protein
4.kenapa bisa dikatakan ikatan α (alfa) dan ikatan β (beta) pada glukosa ?

Jawaban



2.       Beberapa manfaat Omega 3:
Ø  Untuk pertumbuhan
Ø  Menormalkan tekanan darah
Ø  Mengurangi resiko serangan jantung
Ø  Mengurangi resiko stroke
Ø  Mengoptimalkan perkembangan otak pada bayi
Ø  Membantu penyembuhan penyakit artritis
Ø  Membantu penyembuhan penyakit kulit
Ø  Mengoptimalkan metabolisme tubuh dengan meningkatkan kadar oksigen dalam darah
Ø  Meningkatkan energi dan stamina tubuh
Ø  Membantu meningkatkan imunitas tubuh
Ø  Mengurangi rasa nyeri pada tubuh
Ø  dll
  Beberapa manfaat Omega 3:
v  Untuk digunakan sebagai solusi dalam mengurangi lemak jahat pada minyak goreng
v  Bila dikonsumsi secara teratur risiko penyakit jantung dan stroke ternyata bisa berkurang
v  Mengurangi risiko jantung koroner
v  dll

3.       Struktur protein dasar terbagi dalam berupa struktur primer (tingkat satu), sekunder (tingkat dua), tersier (tingkat tiga), dan kuartener (tingkat empat) :
·         Struktur primer protein merupakan urutan asam amino penyusun protein yang dihubungkan melalui ikatan peptida (amida). Frederick Sanger merupakan ilmuwan yang berjasa dengan temuan metode penentuan deret asam amino pada protein, dengan penggunaan beberapa enzim protease yang mengiris ikatan antara asam amino tertentu, menjadi fragmen peptida yang lebih pendek untuk dipisahkan lebih lanjut dengan bantuan kertas kromatografik. Urutan asam amino menentukan fungsi protein, pada tahun 1957, Vernon Ingram menemukan bahwa translokasi asam amino akan mengubah fungsi protein, dan lebih lanjut memicu mutasi genetik.
·         Struktur sekunder protein adalah struktur tiga dimensi lokal dari berbagai rangkaian asam amino pada protein yang distabilkan oleh ikatan hidrogen. Berbagai bentuk struktur sekunder misalnya ialah sebagai berikut:
a.       alpha helix (α-helix, "puntiran-alfa"), berupa pilinan rantai asam-asam amino berbentuk seperti spiral;
b.      beta-sheet (β-sheet, "lempeng-beta"), berupa lembaran-lembaran lebar yang tersusun dari sejumlah rantai asam amino yang saling terikat melalui ikatan hidrogen atau ikatan tiol (S-H);
c.       beta-turn, (β-turn, "lekukan-beta"); dan
d.      gamma-turn, (γ-turn, "lekukan-gamma").
·         Struktur tersier protein  yang merupakan gabungan dari aneka ragam dari struktur sekunder. Struktur tersier biasanya berupa gumpalan. Beberapa molekul protein dapat berinteraksi secara fisik tanpa ikatan kovalen membentuk oligomer yang stabil (misalnya dimer, trimer, atau kuartomer) dan membentuk struktur kuartener.
  • Struktur kuartener protein  dapat melakukan komunikasi dan saling mempengaruhi satu sama lain melalui interaksi intermolecular. Contoh struktur kuartener yang terkenal adalah enzim Rubisco dan insulin.

4.     Karena Glukosa terdapat dalam dua isomer , D-glukosa dan L-glukosa, tapi pada organisme, yang ditemukan hanya isomer D-isomer. Suatu karbohidrat berbentuk D atau L berkaitan dengan konformasi isomerik pada karbon 5. Jika berada di kanan proyeksi Fischer, maka bentuk cincinnya adalah enantiomer D, kalau ke kiri, maka menjadi enantiomer L. Sangat mudah diingat, merujuk pada D untuk "dextro”, yang merupakan akar bahasa Latin untuk "right" (kanan), sedangkan L untuk "levo" yang merupakan akar kata "left" (kiri). Struktur cincinnya sendiri dapat terbentuk melalui dua cara yang berbeda, yang menghasilkan glukosa-α (alfa) jeungt β (beta). Secara struktur, glukosa-α jeung -β berbeda pada gugus hidroksil yang terikat pada karbon pertama pada cincinnya. Bentuk α memiliki gugus hidroksil "di bawah" hidrogennya (sebagaimana molekul ini biasa digambarkan, seperti terlihat pada gambar di atas), sedangkan bentuk β gugus hidroksilnya berada "di atas" hidrogennya. Dua bentuk ini terbentuk bergantian sepanjang waktu dalam larutan air, hingga mencapai nisbah stabil α:β 36:64, dalam proses yang disebut mutarotasi yang dapat dipercepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar